Sup Bola Tenggiri




Tumis Tahu Sayuran


Bahan :
- 4 tahu putih, potong dadu, goreng setengah matang
- 3 buah sosis, iris bulat
- 1 ikat sawi hijau, potong2
- 1 batang wortel, iris serong
- 4 lembar kol, potong2
- 1 sdm bumbu dasar putih (bawang merah + bawang putih yang di haluskan)
- 1 sdt kecap manis 
- 1 sdt saus tiram
- garam, gula pasir dan merica bubuk secukupnya
- Air/ Kaldu secukupnya

Cara Membuat :
- Tumis bumbu halus hingga harum
- Masukkan wortel dan sosis, aduk sebentar hingga wortel layu, lalu beri kaldu ayam/air secukupnya, masak hingga mendidih.
- Tambahkan sisa bahan yang lain, masak hingga matang
- Sajikan bersama nasi putih.


Kentang Kriuk


Bahan :
- 2 buah kentang, kupas dan potong panjang
- tepung sagu secukupnya
- garam, merica bubuk secukupnya
- 1 butir telur ayam, kocok lepas

Cara Membuat :
- Rebus kentang setengah matang, angkat dan tiriskan
- Celup kentang pada kocokan telur, baluri dengan tepung sagu yang telah dicampur garam dan merica bubuk.
- Lakukan hingga semua potongan kentang terbalur tepung, masukkan di lemari es setengah jam agar tepung menempel.
- Panaskan minyak, goreng hingga kentang terandam minyak semua, angkat jika sudah kuning kecokelatan.


Sate Tahu


Bahan :
- 3 potong tahu putih, potong kotak
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdm bumbu dasar putih (bawang merah + bawang putih yg dihaluskan)
- garam dan merica bubuk secukupnya
- kaldu ayam secukupnya

Cara Membuat :
- Tumis bumbu halus hingga harum, beri kecap manis, saus tiram, garam dan merica bubuk, aduk rata.
- Tambahkan tahu dan beri sedikit kaldu ayam, masak semua hingga kuah menyusut. Angkat.
- Tusuk tahu di tusukan sate, lalu panggang di wajan anti lengket yang telah diolesi sedikit mentega/minyak. (sisa kuah saat memasak tahu bisa digunakan sebagai bahan olesan)
- Sajikan

Template by:

Free Blog Templates